Vanilla planifolia.
Bibit vanili pertama kali dibawa Belanda ke Kebun Raya Bogor untuk diujicobakan. Ternyata tanaman yang masih berkerabat dengan anggrek ini dapat tumbuh subur. Sejak itu, Indonesia terus membudidayakan vanili di Bali, Jawa, Sumatera, Sulawesi, Nusa Tenggara, dan Papua.
Budidaya vanili cukup sulit dan membutuhkan ketekunan, sehingga panen baru dapat dilakukan setelah 2-3 tahun. Vanili tidak hanya bermanfaat sebagai penambah aroma makanan, namun juga mengandung antibakteri dan antioksidan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar